Visi dan Misi Pemerintah Daerah Kabupaten Buol

Visi Pembangunan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Buol periode Tahun 2017-2022 yaitu pasangan  Hi. dr. Amirudin Rauf, S.POG, M.Si dan Hi. Abdullah Batalipu, S.Sos, M.Si  dirumuskan sebagai berikut  :

TERWUJUDNYA KESEJAHTERAAN DENGAN BERTUMPU PADA KEMANDIRIAN DAN KEDAULATAN RAKYAT”

Misi merupakan rumusan umum mengenai upaya-upaya yang akan dilaksanakan untuk mewujudkan visi, sehingga, rumusan misi membantu lebih jelas penggambaran visi yang ingin dicapai dan menguraikan upaya-upaya yang harus dilakukan. Untuk mewujudkan visi pembangunan Kabupaten Buol 2017-2022. Adapun Ketujuh misi yang dimaksud adalah sebagai berikut:

  1. Mewujudkan Keamanan Daerah, Iklim Demokrasi, Penegakan Supremasi Hukum dan Penataan Reformasi Birokrasi
  2. Mewujudkan kualitas hidup manusia dan masyarakat maju, mandiri dan Berkepribadian serta beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  3. Mewujudkan pengelolaan Sumber Daya Pertanian dan Maritim Yang Optimal dan Berkelanjutan.
  4. Mewujudkan Pembangunan Infrastruktur Daerah dan Kemandirian Energi Yang Berdaya Saing .
  5. Mewujudkan struktur ekonomi yang tangguh dan Memiliki Keunggulan Komparatif berbasis  Kewilayahan dan  ekonomi 
  6. Mewujudkan pembangunan Perdesaan Yang Mandiri guna Menjaga keseimbangan penmbangan Desa-Kota (Balancing Linkages).
  7. Mewujudkan pembangunan konservasi dan Peningkatan Kualitas Lingkungan (Environmental Security Development).