Kamis, 17 Desember 2020 Pukul 09.00 Wita
Sekretaris daerah Kabupaten Buol Drs. Mohammad Suprizal Jusuf, MM didampingi oleh Plt. Asisten Administrasi Umum Ir. Hasan Al Idrus Menghadiri secara virtual RAKORNAS Kepegawaian BKN dgn Tema “Penerapan Digitalisasi Manajemen ASN di Era Adaptasi Kerja Baru” Bertempat di Ruang Kerja Ka. Badan Pendapatan Daerah Kab.Buol. Dalam kegiatan yang sama, namun ditempat berbeda RAKORNAS juga diikuti oleh Ka. BKPSDM Drs. Mohammad, mengikuti secara virtual bersama Ka. BKN bertempat di Aula BKPSDM Kab. Buol.

Adapun penilaian yang dilakukan pada kategori berupa instansi yg sudah memiliki analisis jabatan dan analisis beban kerja secara digital dan memberikan layanan pengadaan, kepangkatan dan pensiunan sesuai tingkat waktu yang ditentukan.
Dalam rangka memperkuat Konsolidasi dalam pembinaan menejemen kepegawaian denga seluruh pejabat pembina kepegawaian dan membangun komitmen bersama Badan Kepegawaian Negara (BKN) akan menyelenggarakan rapat Koordinasi BKN Virtual tahun 2020
Melalui Rakornas kepegawaian 2020 yang dibuka oleh wakil presiden RI K.H Ma’aruf Amin, BKN juga akan meluncurkan secara resmi sistem informasi ASN (SI-ASN) yg akan dilakuakn langsung oleh kepala BKN.
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekda Kabupaten Buol.