Dalam rangka meningkatkan kualitas hidup masyarakat ditingkat kampung atau yang setara melalui program KKBPK dan pembangunan sektor terkait lainnya serta mewujudkan keluarga kecil berkualitas. Pemerintah pusat sampai dengan saat ini telah beberapa kali menggulirkan Prorgam Nasional Kampung KB. Kampung KB ini dibentuk selain untuk meningkatkan peran serta pemerintah, lembaga non pemerintah dan swasta dalam memfasilitasi, mendampingi dan membina masyarakat untuk menyelenggarakan program KKBPK dan pembangunan sektor terkait, juga untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pembangunan berwawasan kependudukan.
Di Kabupaten Buol Pencanangan Program Kampung Keluarga Berencana (KB) ini juga terus dilanjutkan. Setelah sebelumnya dilaksanakan di Desa Guamonial Kecamatan Momunu, kini pencanangan kampung KB dilaksanakan di Desa Negeri lama, Kecamatan Bokat, Selasa (9/8/17). Turut Hadir dalam acara tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Buol Lely Yuliawati, jajaran FORKOMPIMDA lainnya dan Pimpinan OPD se-Kabupaten Buol serta tokoh-tokoh masyarakat setempat.
Pencanangan Kampung KB tahun 2017 bertemakan “melalui Kampung KB kita Wujudkan Revolusi Mental dalam membangun kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga menuju keluarga kecil berkualitas”, demikian ungkap Kepala DPPKB Kabupaten Buol Asrarudin, dalam sambutannya juga mengemukakan, kampung KB merupakan miniatur pelaksanaan program KB secara terpadu dan komprehensif ditingkat desa, kelurahan, dusun atau RW yang konsepnya memadukan program KB dengan program pembangunan lainnya seperti pendidikan, kesehatan, ekonomi dan lain lain. ” Kampung KB didesain sebagai upaya pemberdayaan masyarakat terhadap pengelolaan program KB, pemerintah sifatnya hanya menstimulasi dan melakukan pendampingan, selebihmya menjadi tanggung jawab masyarakat,” terangnya.
senada dengan hal tersebut Pemerintah Kabupaten Buol turut mendukung dicanangkannya program ini sebagaimana diungkapkan Bupati Buol dalam sambutannya yang dibacakan oleh Sekretaris Kabupaten Buol Abd. Hamid Lakuntu mengatakan pencanangan kampung Keluarga Berencana ini selain sebagai bentuk perwujudan kongkrit dalam mendukung program nasional, juga sebagai jati diri pemerintah, masyarakat dan segenap tumpah darah indonesia dalam mengemban amanah nawacita dan revolusi mental.