Pj. Bupati Buol, Drs. M. Muchlis, MM yang diwakili oleh Kasat Pol PP, Purnomo, S.STP turut serta dalam Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Polres Buol. Rapat ini diadakan dalam rangka mempersiapkan pengamanan Perayaan Idul Fitri 1445H tahun 2024 di wilayah Kabupaten Buol. Acara berlangsung di Pendopo Polres Buol, Kamis 28 Maret 2024 dengan tema “Kesiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445H tahun 2024 di Kabupaten Buol.”

Dalam sambutannya, Kapolres Buol mengungkapkan bahwa kehadiran semua pihak merupakan suatu kehormatan bagi Polres dalam upaya memastikan keamanan dan ketertiban menjelang Hari Raya Idul Fitri. Beliau menekankan perlunya tindakan preventif seperti penertiban minuman keras untuk menghindari potensi permasalahan seperti perkelahian di antara pemuda.

Pj. Bupati Buol, Drs. M. Muchlis, MM yang diwakili oleh Kasat Pol PP, Purnomo, S.STP, juga menyampaikan pentingnya sinergi antara seluruh stakeholder dalam mendukung pelaksanaan Operasi Tinombala menjelang Idul Fitri 1445 H tahun 2024. Operasi ini bukan hanya menjadi tanggung jawab Polres Buol, melainkan tanggung jawab bersama dalam memastikan keamanan malam Idul Fitri di Kabupaten Buol.

Selama rapat, dilakukan paparan mengenai skala pos pengamanan yang akan diselenggarakan di malam Idul Fitri untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat. Diharapkan dengan kerja sama dan dukungan semua pihak, pelaksanaan perayaan Idul Fitri di Kabupaten Buol dapat berjalan dengan aman dan tenteram.

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, antara lain AKBP Handri Wira Suriyana, S.IK, M.AP (Kapolres Buol), Kasat Pol PP, Kadis Perhubungan, Kaban Kesbang Pol, Kadis Dinkes, PJU Polres Buol, TNI, PLN Leok, ORARI Buol, Camat, Lurah se-Kecamatan Biau, GP Ansor, FKPPI Kabupaten Buol, SPBU (Kampung Bugis dan Kelurahan Kali), KUPP Leok, BPBD, dan Kemenag Buol.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *